Kwarcab Banyumas

Terdepan Dalam Prestasi

Abdimas Kwarcab Banyumas Bersama Tim Gabungan Tangani Bencana Pohon Tumbang di Desa Kembaran

Sebuah pohon dengan diameter 60 cm tumbang menimpa rumah milik Bapak Sudarno di RT 02 RW 02 Desa Kembaran, Kecamatan Kembaran, Banyumas, pada Minggu, 8 Desember 2024. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB akibat hujan lebat disertai angin kencang yang melanda wilayah tersebut.

Sejak insiden tersebut hingga Senin, 9 Desember 2024, Tim gabungan yang terdiri dari Pramuka Peduli Kwarcab Banyumas, UBALOKA, Linmas Kembaran, Satlinmas Kabupaten Banyumas, Babinsa, Babhinkamtibmas, SATPOL PP, Pemdes Kembaran, DAMKAR Kabupaten Banyumas, serta masyarakat setempat segera bergerak untuk menangani bencana tersebut.

Hardiyan Aldri Prabowo, Ancu Abdimas Kwarcab Banyumas, melaporkan bahwa proses penanganan pohon tumbang selesai dilakukan pada pukul 11.30 WIB keesokan harinya. Keberadaan tim gabungan yang sigap dalam menangani bencana ini telah mengurangi dampak kerusakan lebih lanjut dan membantu pemulihan kondisi di lokasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This Post to

Facebook
Twitter
WhatsApp

Jl. Prof. Dr. Suharso No.58, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53113

Subscribe Now

Don’t miss our future updates! Get Subscribed Today!

Free counters!

Copyright © Kwarcab Banyumas2024 - All Rights Reserved