Kwarcab Banyumas

Terdepan Dalam Prestasi

Bimbingan Teknis Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda Kwartir Ranting Rawalo

Untuk meningkatkan pemahaman dan  menyamakan persepsi tentang Pramuka Garuda Siaga dan Penggalang , maka Kwartir Ranting Rawalo mengadakan Bimbingan Teknis Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda. Kegiatan Bimbingan Teknis/Bimtek dilaksanakan pada tanggal 19 Agustus 2024. Tempat pelaksanaan bimtek di aula Korwilcam Dindik Rawalo. Peserta bimtek adalah para pembina perwakilan dari gudep SD/ MI/ MTs/SMPN  di Rawalo yang seluruhnya berjumlah 33 pembina. Terdiri dari SD Negeri berjumlah 22 pembina, MI berjumlah 7 pembina, MTs berjumlah 4 dan SMP Negeri berjumlah 2 pembina.

Wuryanto, M.Si, M.Pd selaku harian Mabiran , beliau mengatakan “ Ruhnya pendidikan adalah gerakan pramuka. Pembinaan generasi muda peserta didik kita itu dibina melalui gerakan pramuka. Dinas pendidikan kabupaten Banyumas mewajibkan eskul pramuka tetap menjadi eskul wajib di pangkalan. Gerakan pramuka itu mengemban misi yang sangat berat. Ada tiga tujuan dari pramuka garuda yaitu 1. Memberikan motivasi kepada peserta didik ; 2. Meningkatkan kualitas diri secara terus menerus ; 3. Memberikan kebanggaan kepada kaum muda. Demikian tujuan dari pramuka garuda. Dengan bacaan “ Bismillah “ acara BIMTEK Pramuka Garuda “ dinyatakan dibuka. Ujarnya. Rahadi, S.Pd selaku Kak Kwarran Rawalo. Beliau mengatakan “ Sosialisasi Bimtek sosialisasi pramuka garuda , dengan tujuan untuk menyamakan persepsi terhadap petunjuk yang telah diedarkan. Tahap-tahap pencapaian pramuka garuda ada 4 yaitu 1. Pengiriman berkas  portopolio sampai akhir 31 Agustus 2024; 2. Penilaian berkas pada tanggal 2-5 September 2024; 3. Penilaian wawancara/tatap muka pada tanggal 26 September 2024; 4. Pelantikan Pramuka Garuda pada akhir bulan Oktober 2024 “ Ujarnya.

 

“ Semoga dengan adanya bimtek penilaian pramuka garuda, para pembina Kwartir Rawalo bisa lebih memahami. Dan dapat memilih anak didiknya yang berkualitas. Sehingga nantinya bisa menjadi contoh teman-teman yang lain “. Kata Sukirah,S.Pd selaku Waka Binamuda Kwarran Rawalo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This Post to

Facebook
Twitter
WhatsApp

Jl. Prof. Dr. Suharso No.58, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53113

Subscribe Now

Don’t miss our future updates! Get Subscribed Today!

Free counters!

Copyright © Kwarcab Banyumas2024 - All Rights Reserved