Dewan Kerja Ranting (DKR) Cilongok melaksanakan Kegiatan Coaching and Training Pengelolaan Dewan Ambalan yang bertempat di MA Ma’arif NU Cilongok Pada Jum’at, 18 Oktober 2024. Kegiatan diikuti oleh para pengurus Dewan Ambalan dari Gugus Depan yang ada di wilayah Kwarran Cilongok.
Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapat wawasan dan keterampilan penting terkait pengelolaan serta manajemen Dewan Ambalan. Fokus utama pelatihan ini adalah pengadministrasian yang sangat diperlukan untuk menjalankan tugas di Dewan Ambalan, seperti pengelolaan proposal, surat-menyurat, hingga administrasi kegiatan lainnya.
“Kegiatan coaching dan training ini difokuskan pada pengadministrasian di Gugus Depan, seperti pembuatan proposal, surat-menyurat, serta administrasi lainnya sebagai bekal penting dalam menjalankan kegiatan di Dewan Ambalan,” ujar Abi Yudha Laksana, Ketua DKR Cilongok, menjelaskan tujuan utama pelatihan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas para pengurus Dewan Ambalan agar lebih terampil dan siap menghadapi tantangan dalam menjalankan program-program Pramuka di gugus depan.
Humas Kwarran Cilongok (Iwan)