Kwarcab Banyumas

Terdepan Dalam Prestasi

Gotong Royong Ciptakan Sekolah Bersih, SDN 2 Pancurendang Gelar Aksi Peduli Lingkungan

Pancurendang, Ajibarang – Siswa dan guru SDN 2 Pancurendang bahu-membahu membersihkan lingkungan sekolah dalam kegiatan “Aksi Kebersihan dan Peduli Lingkungan” yang digelar pada Rabu, 26 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sehat, dan aman bagi seluruh warga sekolah.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru SDN 2 Pancurendang ini diawali dengan senam pagi bersama pada pukul 07.30 WIB. Setelah senam, seluruh peserta langsung bergerak membersihkan lingkungan sekolah. Ada yang membersihkan ruang kelas, halaman, dan kebun sekolah.

Kamabigus SDN 2 Pancurendang menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan belajar yang bersih, sehat, dan nyaman. “Dengan aksi kebersihan dan peduli lingkungan ini, semoga akan tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman untuk belajar,” ujarnya.

Para siswa pun mengaku senang dengan kegiatan ini. “Sekolah jadi bersih sehingga kami merasa senang,” ungkap salah seorang siswa.

Kegiatan bersih-bersih ini dilakukan secara gotong royong oleh kepala sekolah, guru, karyawan, dan siswa. Semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan terlihat jelas dalam kegiatan ini.

“Kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat bagi sekolah. Selain membuat sekolah menjadi bersih, kegiatan ini juga menanamkan nilai-nilai gotong royong dan kepedulian lingkungan kepada siswa,” ujar Kepala Sekolah SDN 2 Pancurendang.

Kegiatan “Aksi Kebersihan dan Peduli Lingkungan” ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin SDN 2 Pancurendang agar siswa semakin semangat dalam belajar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This Post to

Facebook
Twitter
WhatsApp

Jl. Prof. Dr. Suharso No.58, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53113

Subscribe Now

Don’t miss our future updates! Get Subscribed Today!

Free counters!

Copyright © Kwarcab Banyumas2024 - All Rights Reserved