Cilongok – Bertempat di Aula SMK Ma’arif NU 1 Cilongok (23/12/2024) telah diadakan Rapat Kerja Ranting (Rakeran) Gerakan Pramuka Tahun 2025. Kegiatan ini sendiri di hadiri oleh anggota pramuka yang terdiri dari Pengurus Mabiran, Pengurus Kwarran Cilongok dan Mabigus SD, MI, SMP/MTs, SMK/MA dan PKBM yang ada di Kwarran Cilongok. Kegiatan ini berlangsung dari dari pukul 08.30 sampai dengan selesai.
Kak Joko selaku Ketua Panitia sekaligus Wa Orhum mengatakan ucapan terima kasih kepada Kak Aziz selaku Ka Mabibus SMK Ma’arif NU 1 Cilongok telah bersedia sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan kegiatan Rakerran ini. Harapan semoga acara ini berjalan dengan sukses dan lancar, mari ikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya.
Kak Roko selaku Ketua Kwarran Cilongok dalam sambutanya mengatakan kegiatan Rakerran ini berisi Laporan dan evaluasi di tahun 2024 dan perencanaan kegiatan di tahun 2025. Pengurus Kwarran Cilongok sendiri sudah bekerja selama 3 bulan selama dilantik masa bakti 2024-2027 sampai saat ini. Jargon Pengurus Kwarran Cilongok sendiri “Sigap, Tangguh dan Terdepan” dengan kunci kolaborasi semua pihak. Mari bersama nanti untuk mendengarkan paparan dari para Waka Bidang dalam perencanaan kegiatan di tahun 2025.
Selanjutnya Sambutan dari Kak Kasiyanto selaku bidang Mabiran harian sekaligus membuka acara Rakerran ini mengatakan terima kasih atas kehadiran para Mabigus semua. semoga acara hari ini berjalan lancar dan mari dukung program kerja dari pengurus Kwarran Cilongok.
Selanjutnya acara inti adalah pemaparan oleh para Waka Bidang mulai dari Waka Bina Muda kak Agus Priyanto, Waka Orhum dan Dewan Kehormatan Kak Joko dan Kak Solihin, Waka Bidang Binawasa kak Darkim, Waka Bidang KEUSP kak Fauzan, Waka Bidang Humas Kak Ismanto, Waka Bidang Abdimas Kak Tasiwan, dan Waka Bina Satuan Kak Dodi.
Setelah pemaparan semua perencanaan disetujui oleh kak Mabigus dan bisa dilaksanakan di tahun 2025, dan harapan semoga semua program bisa berjalan lancar dan sukses untuk semuanya terutama Kwraan Cilongok yang Sigap, Tanggap dan Terdepan. (Iwan)