Kwarcab Banyumas

Terdepan Dalam Prestasi

Pramuka Peduli Kwarcab Banyumas Bersihkan Sungai Kalibener Pasca Banjir

Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan, Pramuka Peduli Kwarcab Banyumas bersama sejumlah pihak melaksanakan kegiatan pembersihan material dampak banjir di Sungai Kali Bener, Kelurahan Karangpucung, Kecamatan Purwokerto Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu, 26 Januari 2025, mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB.

Kegiatan ini berlandaskan Surat Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Banyumas Nomor 300.2/0145/1/2025 tertanggal 22 Januari 2025 yang memohon bantuan personil untuk mengatasi dampak banjir. Dalam pelaksanaannya, Pramuka Peduli bersama instansi terkait melakukan koordinasi dengan perangkat kelurahan setempat sebelum membersihkan dan mengangkat material yang menyumbat aliran sungai. Saat ini, kondisi sungai telah bersih dari material banjir.

Pihak yang terlibat dalam kegiatan ini meliputi:

1. SATPOL PP Kabupaten Banyumas

2. Damkar Kabupaten Banyumas

3. PMI Kabupaten Banyumas

4. Kelurahan Karangpucung

5. Ubaloka dan Saka Tangguh Bencana Kwarcab Banyumas

6. MDMC Banyumas

7. Logana Banyumas

8. Senkom Banyumas

9. Pemuda Pancasila

10. Linmas, dan warga setempat

“Kegiatan ini menunjukkan sinergi yang baik antara Pramuka Peduli dengan berbagai instansi dan masyarakat dalam menangani dampak bencana. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi teladan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan,” ujar Aflah Mahardhika Adheluthfi, perwakilan dari Pramuka Peduli Kwarcab Banyumas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This Post to

Facebook
Twitter
WhatsApp

Jl. Prof. Dr. Suharso No.58, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53113

Subscribe Now

Don’t miss our future updates! Get Subscribed Today!

Free counters!

Copyright © Kwarcab Banyumas2024 - All Rights Reserved