Kepengurusan Kwarran Karanglewas masa bakti 2024-2027 yang dinahkodai oleh Kak Kuntoro, S.Pd menggelar kegiatan Upgrading sebagai langkah awal dalam pelaksanaan program tahun 2025. Kegiatan yang diselenggarakan pada Senin, 3 Februari 2025 di Balai Diklat Banyumas ini diikuti oleh seluruh jajaran pengurus Kwarran Karanglewas untuk meningkatkan pemahaman dan kesiapan dalam menjalankan tugas organisasi.
Sekretaris 1 Kwartir Cabang (Kwarcab) Banyumas, Kak Wahyu Handoko, S.Pd, turut hadir memberikan pemantapan mengenai Tugas, Pokok, dan Fungsi (Tupoksi) Andalan Kwartir. Materi yang disampaikan berpedoman pada aturan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka serta disesuaikan dengan struktur kepengurusan di wilayah Kwarcab Banyumas.
“Dengan adanya pemantapan ini, diharapkan seluruh pengurus dapat menjalankan tugasnya secara optimal dan selaras dengan Kwarcab, sehingga pembinaan generasi muda yang berkarakter, cakap, dan terampil dapat berjalan lebih efektif,” ujar Kak Handoko.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas pengelolaan organisasi di Kwarran Karanglewas, sehingga program kepramukaan di tingkat ranting dapat semakin berkembang dan berdampak positif bagi peserta didik.